Kapolri: Rekayasa Lalu Lintas Dengan Sistem Satu Arah dan Ganjil Genap di Tol Cikampek

- 29 April 2022, 08:13 WIB
Kemacetan arus mudik di pintu tol Cikampek
Kemacetan arus mudik di pintu tol Cikampek /ntmcpolri.info/

HALOCILEGON.COM - Dalam menghadapi arus mudik Lebaran 2022 pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan yang terjadi di sekitar jalan tol Cikampek.

Khususnya di tol Cikampek KM 47 hingga GT Kalikangkung KM 414 yang sering mengalami kemacetan ketika arus mudik berlangsung.

Polri dan pihak kepolisian setempat sigap mengatasi kepadatan kendaraan arus mudik Lebaran 2022 dengan mengatur lalu lintas agar terkendali dan lancar di tol Cikampek.

Baca Juga: BMKG Prediksi Hujan Intensitas Sedang Hingga Lebat Berdurasi Singkat Saat Arus Mudik Lebaran 2022

Dengan rekayasa lalu lintas ini diharapkan kemacetan yang terlalu lama dapat dikurangi dan pemudik dapat nyaman, aman serta selamat dalam berkendaraan di tol Cikampek.

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyebutkan rekayasa lalu lintas dengan sistem satu arah (one way) dan ganjil genap di KM 47 Cikampek sampai KM 414 GT Kalikangkung efektif urai kemacetan arus mudik.

Hal ini disampaikan-nya usai memantau hari pertama penerapan strategi rekayasa lalu lintas arus mudik di KM 47 Tol Cikampek hingga KM 414 Kalikangkung, pada Jumat, 29 April 2022.

Baca Juga: Polda Banten: Semua Kendaraan mengarah ke Gerbang Tol Merak Keluar dari Gerbang Tol Cilegon Barat dan Timur

"Baru saja kita melaksanakan kontrol untuk mengetahui secara langsung kebijakan terkait one way yang mulai diberlakukan dari tadi sore jam 17.00 WIB, dan sampai saat ini masih berlanjut," kata Sigit dalam keterangan tertulisnya yang dikutip noleh Halocilegon.com dari Antaranews.com pada Jumat, 29 April 2022.

Halaman:

Editor: Roby Martin

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini