Instagram Notes, Fitur Baru Instagram yang Lagi Viral dan Cara Pemakaiannya

- 16 Desember 2022, 15:10 WIB
Instagram Notes, fiitur terbaru Instagram yang dirilis pada 14 Desember 2022
Instagram Notes, fiitur terbaru Instagram yang dirilis pada 14 Desember 2022 /Tangkapan Layar Instagram/

HALOCILEGON - Kini, Instagram meluncurkan sebuah fitur baru bagi penggunanya.

Fitur tersebut membuat tampilan Instagram menjadi lebih unik dan baru.

Sebutan untuk fitur ini adalah Instagram Notes.

Baca Juga: Argentina vs Prancis, 18 Desember 2022: Prediksi Formasi dan Skor Piala Dunia 2022

Instagram Notes merupakan fitur dimana para pengguna Instagram dapat membagikan sebuah catatan yang dapat diakses hanya pada kolom Direct Messages (DM).

Fitur ini dibuat berdasarkan pengujian yang dilakukan oleh Meta.

Selama dilakukan pengujian, diketahui bahwa banyak orang yang menyukai cara mudah untuk membagikan apa yang ada di pikirannya, sebagaimana dilansir dari laman resmi Meta pada 15 Desember 2022.

Baca Juga: Inilah 5 Aset Investasi yang Lebih Menguntungkan Daripada Simpan Uang Tunai

Kemudian timbul sebuah cara untuk membuat para pengguna Instagram dapat mengekspresikan diri dan berkomunikasi dengan pengguna lainnya secara spontan melalui sebuah catatan.

Oleh karena itu, pada 14 Desember 2022, Meta resmi meluncurkan Instagram Notes.

Instagram Notes diletakkan pada bagian atas kolom DM beserta foto profil para pengguna.

Sama seperti Instagram Stories, Instagram Notes akan hilang dalam waktu 24 jam setelah dibagikan.

Baca Juga: Kilas Balik Spotify 2022, Ed Sheeran Hingga BTS Menduduki Peringkat 10 Besar

Fitur baru ini hanya dapat diisi dengan 60 karakter saja.

Bagaimana sih cara penggunaan fitur baru Instagram ini?

Berikut cara penggunaan Instagram Notes:

1. Buka aplikasi Instagram

2. Masuk ke dalam kolom DM

3. Setelah Instagram sudah diperbaharui, Anda akan melihat adanya foto profil pengguna yang diikuti beserta gelembung di atasnya

Baca Juga: 3 Film Indonesia yang Tayang di Bioskop, Cocok Untuk Mengisi Liburan Akhir Tahun

4. Tekan foto profil Anda yang terdapat pada bagian paling kiri untuk membagikan catatan

5. Setelah menuliskan 0-60 karakter pada Instagram Notes, tekan share

6. Instagram Notes akan dibagikan dan dapat dilihat oleh pengikut Anda

Demikian informasi dan cara pemakaian fitur terbaru dari Instagram, yaitu Instagram Notes.***

Editor: Nurhendra Wibowo


Tags

Terkait

Terkini