MENGERIKAN GEMPA BUMI Magnitudo 8,7 dan Tsunami Ancam Wilayah Banten, Gubernur WH Ingatkan Ini...

- 16 Februari 2022, 19:25 WIB
Ilustrasi Tsunami
Ilustrasi Tsunami /REUTERS/Mainichi Shimbun

HALOCILEGON- Ancaman potensi gempa Magnitudo 8,7 dan Tsunami di Wilayah Banten direspon serius oleh Pemerintah Daerah terutama Gubernur Banten, Wahidin Halim.

Peringatan gempa bumi magnitudo 8,7 dan tusnami di wilayah Banten disampaikan BMKG beberapa waktu lalu.

Dalam merespon potensi gempa magnitudo 8,7 dan tsunami di wilayah Banten, sejumlah kepala daerah di Banten menggelar rapat koordinasi mitigasi bencana secara virtual yang dipimpin langsung oleh Gubernur Banten, Wahidin Halim pada 14 Februari 2022.

Dalam rapat itu dihadiri Bupati Pandeglang, Irna Narulita, Walikota Cilegon Heldy Agustian, Forkopimda Provinsi Banten, Kepala OPD Prpvinsi Banten, serta kepala BPBD Provinsi Banten dan BPBD Kabupaten/Kota, para pejabat lainnya baik vertikal maupun Pemerintah Daerah hingga Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati.

Baca Juga: Erick Thohir Sempat Jenguk Dorce Gamalama Sebelum Berpulang, Ini Pesan Duka Mendalam Beliau

Dalam rapat koordinasi itu, Gubernur Banten Wahidin Halim mengatakan, keberadaan zona megarhurst Selatan Jawa di sebelah Selatan Provinsi Banten dan aktivitas Gunung Anak Krakatau di Selat Sunda di sebelah Barat Provinsi Banten, kewaspadana dan kesiapsiagaan sebagai bentuk mitigasi terhadap bencana gempa dan tsunami.

"Perlu adanya pemahaman bersama tentang persoalan ini. Gempa bisa terjadi kapan saja dan memiliki potensi tsunami" kata Gubernur Wahidin Halim dalam rapat koordinasi terkait penanganan bencana di Provinsi Banten seperti dilansir dari akun instagram @pemprov.banten pada Rabu 16 Februari 2022.

"Di Provinsi Banten dari Kabupaten Lebak hingga Serang, di Kota Cilegon kini sudah banyak berdiri industri petrokimia yang semakin meningatkan risiko," sambung pria yang karib disapa WH itu.

Menurut WH, Kewaspadaan dan sosialisasi bersama perlu ditingkatkan sebagai bentuk mitigasi bencana.

Halaman:

Editor: Roby Martin

Sumber: Instagram @pemprov.banten


Tags

Terkait

Terkini