Miliki Segudang Manfaat! Brokoli Baik untuk Kesehatan Tubuh, dapat Mencegah Penuaan

- 19 April 2022, 03:00 WIB
Ilustrasi brokoli
Ilustrasi brokoli /Pexels.com/Cats Coming

HALOCILEGON – Brokoli merupakan salah satu tanaman sayuran yang termasuk suku kubis-kubisan dan berasal dari laut tengah. Kemudian sayuran ini memasuki Indonesia pada tahun 1970 hingga saat ini telah dipopulerkan menjadi bahan pangan.

Brokoli memiliki nama ilmiah Brassica oleracea var. italica. Kandungan yang terdapat dalam brokoli memiliki vitamin C, serat, senyawa glukorafanin dan antikanker sulforafana.

Berikut adalah 3 manfaat brokoli yang baik untuk kesehatan tubuh, salah satunya dapat mencegah penuaan.

1. Baik untuk Ibu Hamil

Sayuran ini merupakan salah satu mengandung banyak nutrisi yang mampu memerlukan suatu kebutuhan nutrsi ibu hamil. Kandung yang terdapat dalam brokoli merupakan sumber folat yang mampu untuk mencegah cacat saraf seperti spina bifida pada kandungan ibu hamil. Selain itu brokoli mampu mengatasi dan mencegah terjadinya kecacatan pada bayi baru lahir.

Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah Makanan yang Bisa Menyebabkan Maag Kambuh

2. Mencegah Penuaan

Kandungan yang terdapat dalam brokoli seperti vitamin C, vitamin B komplek, dan vitamin E yang mampu mengganti jaringan kulit rusak. Selain itu brokoli mengandung vitamin A, vitamin K serta folat sehingga berfungsi untuk mencerahkan kulit pada tubuh.

Brokoli mengandung vitamin C dan memiliki banyaknya antioksidan mampu melawan radikal bebas. Penyebab penuaan pada kulit diakibatkan terjadinya suatu paparan sinar matahari dan polusi. Hal ini mampu membantu dan mencegah garis-garis halus, keriput, hingga kulit yang berakibat jerawatan dan mampu mengontrol tekstur kulit secara keseluruhan.

Halaman:

Editor: Syamsul Ma'arif

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini