Sosok Imam Mahdi Dalam Al-Quran dan Hadist yang Dijanjikan Allah di Akhir Zaman, Seperti Apa Ciri-cirinya?

- 17 Mei 2022, 21:24 WIB
Ilustrasi: Imam Mahdi akan muncul sebagai pertanda Akhir Zaman/hari kiamat
Ilustrasi: Imam Mahdi akan muncul sebagai pertanda Akhir Zaman/hari kiamat /Freepik/

2. Apa Sebenarnya Pengertian Imam yang Dimaksud oleh Islam/Al Quran?

Syari’at Islam yang suci memandang kehidupan manusia dari semua sisi. Syari’at memberikan ajaran-ajarannya secara lengkap untuk membimbing manusia di semua sisi kehidupannya, baik dalam ibadah-ibadah vertikal ataupun dalam kehidupan sosial-budaya setiap individu, serta juga mengatur tata politik-pemerintahannya.

Ini berarti seorang Imam adalah pemimpin umat dalam semua segi, baik secara batin (vertikal) atau secara lahir (horizontal), baik sisi pribadi dan juga sosial, serta dari sisi ibadah dan juga pemerintahan.

Dalam Fii al-Islaam, karya ‘Allaamah Thaba Thabai ra: Imam dikatakan untuk orang yang memimpin umat atau kelompok dan memikul beban tanggung jawab tersebut, baik dalam urusan-urusan sosial dan politik (horisontal) atau keagamaan (vertikal) dan perbuatannya berhubungan erat dengan kehidupan sosialnya dimana ia (imam) hidup, baik dapat leluasa dalam menerapkan keimamahannya atau tidak (karena terhalang atau tidak diterima umat).

Dalam fakta sejarah yang terjadi, memang fungsi imam seperti itu belum dapat sepenuhnya dapat diterapkan, karena terhalangi oleh realitas ummat yang belum menerimanya. Bahkan para imam as itu semua syahid terbunuh, oleh umatnya.

Nah, fungsi imamah inilah nantinya yang akan diemban oleh Imam Mahdi afs, yaitu mencakup setiap aspek kehidupan manusia dan masyarakat, baik dalam aspek ibadah vertikal ataupun aspek horizontal.

Jadi imam mahdi yang ditunggu kehadirannya itu bukan seperti pemimpin yang diperkirakan kebanyakan masyarakat awam, yang tampak seakan pahlawan yang “ujug-ujug” (tiba-tiba) muncul dikirim Tuhan dengan segala kehebatannya lalu berhasil menaklukkan seluruh dunia di bawah pemerintahannya.

Imam Mahdi afs tersebut adalah 'Imam' dalam arti yang sebenarnya: membimbing manusia menuju Allah SWT, mengajarkan berbagai ilmu Allah SWT, dan mewujudkan pemerintahan ilahiah yang sempurna. Dan tugas seperti ini, mustahil diemban oleh manusia biasa.***

Halaman:

Editor: Syamsul Ma'arif

Sumber: ANTARA


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x