Cium Tangan Ulama akan Batal Jika Tidak Cium Tangan Orang Tua Kita Kata Buya Arrazy, Ini Alasannya

- 17 Maret 2022, 16:12 WIB
Dr Buya Arrazy Hasyim
Dr Buya Arrazy Hasyim /tangkapan layar/YouTube

HALOCILEGON - Jika ditanya siapa yang paling berjasa dalam hidup kita selain Rasulullah, maka jawabnya pasti kedua orang tua.

Sosok ibu yang mengandung, membawa beban selama sembilan bulan, lalu berjuang hidup matinya saat melahirkan.

Seorang bapak yang tak kenal lelah, terik panas matahari menguras tenaganya, banting tulang untuk menafkahi anak anaknya.

Baca Juga: Jangan Lakukan Hijrah yang Seperti ini, itu Bukan Nikmat Tetapi Istidraj kata Buya Arrazy, Salah Jalan

Itu sebabnya, setelah cinta kepada Allah dan Rasul cintailah kedua orang tua.

Melansir Ceramah Buya Arrazy yang diunggah melalui kanal YouTube Ahmad Zaini pada Kamis, 16 Maret 2022, dijelaskan Buya Arrazy tentang menghormati kedua orang tua sebagai berikut:

"Jika rindu Rasul maka rawatlah ibumu, kalau ada orang yang mengaku cinta dan rindu pada Nabi, tapi tidak menghormati ayah ibunya, batal cintanya," tegasnya.

Baca Juga: Bukan Harta Kekayaan, Ini Rezeki yang Tiada Taranya kata Buya Arrazy, Orang Kaya Pun Datang Mencari-cari

Lebih lanjut dikatakan kalau ada orang yang cium tangan pada ulama, tapi tidak cium tangan pada ibu bapaknya, batal cintanya pada ulama.

Halaman:

Editor: Syamsul Ma'arif

Sumber: YouTube Ahmad Zaini


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah