2 Keutamaan Tahmid Ketika I’tidal, Salah Satunya Dapat Menghapus Dosa di Masa Lalu

- 13 Juli 2022, 20:15 WIB
2 Keutamaan Tahmid Ketika I’tidal, Salah Satunya Dapat Menghapus Dosa di Masa Lalu
2 Keutamaan Tahmid Ketika I’tidal, Salah Satunya Dapat Menghapus Dosa di Masa Lalu /

 

HALOCILEGON.COM – I’tidal merupakan salah satu bentuk gerakan shalat yaitu gerakan bangkit dari ruku, hal ini sebagian dari rukun shalat yang wajib umat muslim laksanakan setiap hari.

Berikut adalah beberapa keutamaan I’tidal, salah satunya menghapuskan segala bentuk dosanya di masa lalu.

Baca Juga: Dosa Gugur Bagai Dedaunan, Ini Keutamaan Berjabat Tangan, Berikut Penjelasannya

1. Malaikat akan senantiasa berlomba-lomba mencatat segala bentuk amalan kebaikannya.

Diriwayatkan dari sahabat Rifa’ah bin Rafi’ Az Zuraqi ra, beliau berkata:”Suatu hari kami sedang shalat di belakang Nabi SAW. Ketika beliau mengangkat kepalanya dari rukuk, beliau mengucapkan, “Sami’Allahu Liman Hamidah”. Seorang lelaki di belakang beliau lantas berkata, “Rabbana Walakal-Hamdu, Hamdan Katsiran Thayyiban Mubaarakan Fiihi.” Ketika Nabi SAW menyelesaikan shalat, beliau lantas bertanya, “Siapa yang mengucapkan ucapan tadi?” Pria itu menjawab, “Saya.” Kemudian Nabi SAW bersabda, “Aku melihat ada 30-an malaikat berlomba-lomba siapakah di antara mereka yang lebih dulu mencatat amalannya.”

Baca Juga: 5 Keutamaan Shalat Lima Waktu, Salah Satunya Menghapus Segala Dosa

2. Mengahapuskan dosa-dosa yang telah lalu.

Rasulullah SAW bersabda:”Jika imam mengucapkan:’Sami’Allahu Liman Hamidah’, maka ucapakanlah ‘Allahumma Robbana Lakal Hamdu’. Karena siapa saja yang ucapkannya tadi bertepatan degan ucapan malaikat, maka akan dihapus dosa-dosanya yang telah lalu.”(HR. Al Bukhari dan Muslim).***

Editor: Roby Martin

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x