Ingin Agar Rosulullah SAW Datang dalam Mimpi Kita? Lakukan ini Setiap Saat Kata Buya Arrazy

- 9 Maret 2022, 22:03 WIB
Ustadz Buya Arrazy
Ustadz Buya Arrazy /Kanal YouTube Buya Arrazy /

HALOCILEGON - Hari Jum'at adalah Sayyidul Ayyam (penghulu seluruh hari) bagi umat Islam.

Dengan kemuliaan tersebut, maka sangat dianjurkan membaca dan memperbanyak shalawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Shalawat adalah bagian dari cinta kepada Nabi Muhammad SAW, dan yang dapat mengantarkan kita diakui sebagai umatnya, umat yang berhak mendapat syafaatnya kelak.

Baca Juga: Allah SWT Akan Memuliakan umat Muslim Jika Melakukan ini, Buya Arrazy: Maka Bersholawatlah!

Melansir ceramahnya Buya Arrazy yang diunggah melalui sosial media instagram @Santrinkri_nu, Rabu, 9 Maret 2022 disebutkan tentang orang orang yang cinta Rasulullah SAW sebagai berikut:

"Empat belas abad yang lalu, Rasulullah berpesan pada kita semua perbanyaklah sholawat kepadaNya pada hari Jum'at (Aktsiruu Al shalaata 'alayya fii yaumi al jum'ah). Karena sholawat itu akan sampai pada Nabi," tegas Buya Arrazy.

Lebih lanjut dikatakan tapi bagi pecinta Rasulullah setiap hari adalah Jum'at (Kullu Yaumin, yaumu al Jum'ah) mereka tidak menunggu hari Jum'at untuk bersholawat, karena setiap harinya selalu bersholawat.

Baca Juga: Buya Arrazy Jelaskan Hakikat Cantiknya Seorang Perempuan, Bukan Dari Fisik Tapi Dilihat Dari Ini

Jika kita menginginkan mimpi bertemu Rasulullah, bahkan bertemu langsung Rasulullah banyak banyaklah bersholawat kepadanya.

Halaman:

Editor: Syamsul Ma'arif

Sumber: Instagram @Santrinkri_nu


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah